Skyline Best View Resto, Resto di Dago Pakar dengan Stunning View
Beberapa weekend ini memang
menjadi hal yang kelabu bagi saya.. karena di isi dengan pertandingan bola si
abang baik dari sekolah bolanya ataupun dari club bola sekolahnya… Kadang – kadang sudah
plan beberapa minggu sebelumnya terus dadakan dong ada pertandingan… tidak apa2 lah selama hal positive kita support terus si abang
bertanding.
Sabtu kemarin kita ada kosong
sehari walaupun minggunya harus kembali ke lapangan bola… jadilah kita
berangkat ke Bandung, jalanan lumayan kosong meski berangkat jam 7.00 dari
Bintaro…
Terus perjalaan menuju Bandung kita
binggung.. ngapain ya di Bandung….:) masa cari sarapan doang terus pulang
lagi hahahahaaaa…… sambil muter – muter
seperti biasa mampir beli baju untuk duo Abang Ade di Anak Kecil Factory
Outlet. Dan setelah belanja baju masih jam 11 siang. Browsing dulu sebelum di putuskan kita mau lanjut jalan – jalan atau langsung pulang… dan ketemulah Skyline Best View Resto… walaupun masih kenyang karena baru
saja sarapan pagi.
View dari lantai 3 |
Skyline Best View Resto, Resto Semi Rooftop dengan pemandangan terbaik
di Bandung
Skyline Best View Resto ini
terbilang Resto yang baru di Bandung, mereka baru saja opening sekitar bulan
September 2017. Resto ini berada di Dago Pakar sejajar dengan Sierra Café,
Cocorico Cafe Resto & Resto, Takiwaga Meatbar in The sky, The Valley
Resto & Café, Lisung the Dago
Boutique Resto dan yang terakhir paling ujunglah letak Skyline Best View Resto,
Resto ini juga berhadapan dengan Kopi Ireng.
Restoran ini terdiri dari 4
lantai, lantai pertama untuk parkiran, lantai 2 biasanya di gunakan untuk hall
jika ada acara, dan lantai 3 restorannya yg semi outdoor, dan lantai 4 adalah
Rooftop untuk foto – foto, jadi yang senang foto – foto harus datang ke sini. Jangan
khawatir karena terdiri dari 4 lantai di resto ini tersedia lift. Mungkin minusnya
lahan parkirnya saja yang sempit.
Menurut saya resto ini memiliki
ambience yang baik untuk makan bersama keluarga, cocok datang pada saat
siang dan sore hari bisa menikmati view kota bandung yang masih hijau dari
rooftop atau malam hari menikmati kota bandung denga lampu – lampu yang cantik.
Lantai 3
Makanan
Makanan disini lebih ke menu
western, karena saya lidahnya Indonesia banget dan jika makan harus porsi
kenyang , so untung baru saja makan sebelum kesini.. jadi saya ngemil cantik
saja di Skyline Best View Resto ini, menurut saya Pizzanya enak creamy dan
banyak dagingnya, fish and chipnya kecil banget seukuran catering saya he3x..
Rooftop
Rooftop berada di lantai 4 yang memang khusus untuk menikmati
pemandangan kota bandung dan foto – foto saja yang menjadi salah satu daya tarik
resto ini adalah Rooftopnya sayang banget pas kesini cuaca mendung dan berkabut
jadi foto - foto pada buram semua.
Mini Playground
Jika datang bersama anak – anak Skyline
Resto ini juga terbilang recommended karena tersedia Mini Playground, walaupun
mini tapi lumayan worth it untuk anak – anak jika bosan menunggu mamanya yang
foto – foto di rooftop :)
Lantai 2
Lokasi :
Jl. Bukit Pakar Timur No. 108, Dago Atas, Bandung
No. Telp 022 20455666
-------------
Komentar